Mitraaspirasi || Majalengka - Bersama Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Majalengka, Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian, S.H.,S.I.K.,M.H., didampingi Kasat Reskrim Polres Majalengka AKP Ari Rinaldo hadiri Seminar Nasional Perlindungan Anak Berhadapan dengan hukum (ABH), bertempat di Gedung PCNU Kecamatan Sukahaji Kabupaten Majalengka. Rabu (23/4/2025).
Dalam acara Seminar Nasional Perlindungan ABH (Anak Berhadapan dengan Hukum) bersinergi antara Polres Majalengka dengan Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Majalengka, Keluarga dan Masyarakat Untuk Keadilan Restoratif.
Dalam kesempatannya Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian menyampaikan apresiasi atas peran strategis NU dalam hal Seminar Nasional Perlindungan ABH, selain itu juga dalam menjaga persatuan umat dan stabilitas sosial di tengah masyarakat.
“Peran NU sangat strategis dalam mempererat persatuan umat dan mendukung terciptanya suasana harmonis di tengah masyarakat khususnya di Kabupaten Majalengka” Ujar Kapolres.
Kegiatan Seminar ini merupakan bagian dari PCNU bersinergi dengan Polres Majalengka dan kerjasama yang baik dengan berbagai pihak, termasuk tokoh agama, untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di daerah khususnya membahas dalam hal Perlindungan Anak Berhadapan Dengan Hukum.
Lebih lanjut, Kegiatan Seminar ini juga menjadi ajang untuk mempererat kerja sama antara pihak kepolisian, tokoh ulama dan masyarakat dalam membangun sistem hukum yang lebih baik di Indonesia khusunya diwilayah Kabupaten Majalengka, sehingga tercipta suasana yang aman dan kondusif. Pungkas Kapolres AKBP Willy Andrian.
Sementara itu, Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Majalengka Kyai H. Umar Sobur, M.Ag menyambut baik kehadiran Bapak Kapolres, beliau menyampaikan bahwa NU dan kepolisian memiliki tanggung jawab yang sama dalam menjaga keamanan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Kita semua punya tugas dalam menjaga NKRI, bedanya pada tempat dan wilayah sehingga membutuhkan koordinasi dan sinergi yang mantap khususnya dalam hal Perlindungan Anak Berhadapan Dengan Hukum,” tuturnya.
Acara Seminar Nasional Perlindungan ABH dihadiri Anggota KOMPOLNAS Republik Indonesia Gufron Mabruri, S.H.I, Ketua PC GP Ansor Majalengka Sahabat Iwan Irwanto, Ketua LPBHNU Kabupaten Majalengka Adv. Safrudin, S.H., M.H., C.Me, Ketua LBH Ansor Kabupaten Majalengka, Adv. Engkos Syarkosi, S.H.
Editor: Nang obet