Mitraaspirasi || Kab Sumedang - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya, Polsek Cimanggung Polres Sumedang Polda Jabar secara rutin melaksanakan patroli siang hari. Patroli ini bertujuan untuk mencegah tindak kejahatan seperti C3 (Curat, Curas, Curanmor) dan gangguan kamtibmas lainnya.
"Anggota Polsek Cimanggung selalu digelarkan baik siang maupun malam untuk menekan angka kriminalitas dan meminimalisir niat pelaku kejahatan dalam melakukan aksinya, terutama di jalanan yang sepi," ujar Kapolsek Cimanggung, Kompol Karyaman D., S.H., M.H., Kamis (10/04/2025).
Kehadiran anggota Polri di tengah masyarakat memberikan rasa aman dan nyaman. "Dengan adanya anggota Polri yang berpatroli, masyarakat merasa aman, tenang, dan nyaman," tambah Kapolsek.
Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harson, S.I.K., M.Hum., beserta Wakapolres Sumedang, Kompol Meilawaty S.H., S.I.K., M.M., menekankan pentingnya patroli rutin sebagai upaya pencegahan tindak kejahatan. "Patroli ini merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan untuk menciptakan Kamtibmas yang kondusif," tegas Kapolres.
Editor: Nang obet