Mitraaspirasi || Kota Bandung - Mantan Ketua LSM GMB Kabupaten Sukabumi, Deni Sopiyan terpilih untuk menjadi Ketua Umum DPP LSM GMB dalam Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) Jawa Barat yang digelar di Cafe Ganesha, Katamso, Kota Bandung, Rabu (29/5/2024).
Deni Sopiyan dipercaya menakhodai DPD LSM GMB Jawa Barat setelah dinobatkan secara aklamasi oleh para Pengurus DPD LSM GMB kota/kabupaten yang hadir dalam Muslub.
DPD LSM GMB Jabar menggelar musyawarah luar biasa untuk memilih ketua baru pasca Almarhum H. Nova Sopian, SH meninggal dunia beberapa waktu lalu.
Plt Ketua DPD LSM GMB Jabar yang sekaligus menjadi sterring commitee Musdalub, Dewi Daryati menjelaskan bahwa musdalub yang diselenggarakan ini merupakan tindak lanjut dari Rapat Pimpinan Daerah (rapimda) dan rapat pleno untuk menentukan calon ketua baru.
"Musdalub ini dilaksanakan sesuai dengan mekanisme yang tercantum dalam amanah AD/RT LSM GMB," tandasnya
Dewi menegaskan, Deni Sopian yang terpilih di musdalub ini merupakan kader LSM GMB terbaik yang didukung oleh pengurus DPD LSM GMB Kota Kabupaten yang ada di Jawa Barat.
"Secara dejure dan defactoi sesuai AD/ART LSM GMB, terpilihnya Deni Sopian ini tentunya legitimate karena tahapan dan mekanismenya sudah ditempuh jauh jauh hari," katanya
Harapan Dewi, ketua terpilih mampu untuk membawa LSM GMB Jawa Barat bisa berkembang dan menjadi lebih baik lagi utamanya menyelesaikan legalitas lembaga beberapa DPD Kota Kabupaten.
"Saya percaya, LSM GMB akan lebih berkualitas dan verkembang dibawah pimpinan Deni Sopian," pungkasnya.
Jurnalis" Turyani
Tags:
Umum