Kegiatan Patroli Antisipasi C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) di Wilayah Polsek Rancakalong Polres Sumedang



Mitraaspirasi || Sumedang - Kedekatan Polri dengan masyarakat sudah tentu memberi suasana nyaman serta bersama menciptakan kamtibmas demi kondusifnya wilayah lingkunganya, personil Polsek Rancakalong Polres Sumedang melalui Kanit Samapta menerima masukan dan informasi situasi terkait keamanan dan ketertiban dengan kegiatan patroli dialogis siang hari yang bertempat di Terminal Rancakalong Kabupaten Sumedang, Senin 19 Februari 2024.

Langkah kegiatan merujuk pada petunjuk dan arahan langsung Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono, S.I.K. serta Waka Polres Sumedang KOMPOL Meilawaty, S.H., S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Rancakalong AKP Ahmad Sahidin, S.H. yang menuturkan kepada personilnya untuk melaksanakan patroli dialogis menjalin kemitraan dalam menjaga kamtibmas cegah C3 (curat, curanmor dan curas) di tingkatkan patroli jaga keamanan untuk memberikan kenyamanan bagi warga dalam melaksanakan aktifitasnya.

Kapolsek juga  mengungkapkan, Patroli Dialogis ini sangat penting dilaksanakan karena Polri langsung berinteraksi dengan warga masyarakat sehingga setiap informasi dan dinamika di masyarakat lebih mudah diakses. Kolaborasi ini sangat penting artinya, dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman, sehingga kami ajak seluruh masyarakat turut berpartisipasi dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing.

Kanit Samapta Aiptu Yanyan Sopian selaku petugas mengatakan patroli dialogis dan sambang bertujuan untuk meminimalisir terjadinya kriminalitas di sekitar terminal serta dalam kegiatan patroli dialogis tersebut pihak Kepolisian setempat memberikan himbauan / pesan-pesan kamtibmas kepada penumpang di terminal agar berhati-hati dengan barang bawaannya.

Kegiatan sambang patroli dialogis ini sebagai upaya pendekatan dan mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan memperhatikan situasi keamanan dan ketertiban di sekeliling, jika menemukan hal yang janggal dan mencurigakan segera lapor ke kantor Kepolisian terdekat.


Editor " Nang obet 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama