BPN Adakan Penyuluhan Terkait Program PTSL di Desa Rancaekek Kulon Kecamatan Rancaekek Kuota Sebanyak 2000 Sertifikat Geratis Secara Berkala


Mitraaspirasi || Kab Bandung - Kegiatan penyuluhan program PTSL untuk masyarakat yang selama ini belum memiliki sertifikat tanah.Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting di wilayah tersebut, termasuk Kepala Desa Rancaekek Kulon, Helmi, Tim BPN Kabupaten Bandung, Babinsa, Bhabinkamtibmas, LPMD, tokoh agama, Ketua RW, Ketua RT, dan juga 50 orang warga Rancaekek Kulon.
 
Kepala Desa Rancaekek Kulon, Helmi, dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar program PTSL ini segera dapat dilaksanakan untuk warga binaannya. Helmi juga mengapresiasi adanya interaksi langsung antara pihak BBN dan masyarakat Rancaekek Kulon dalam acara tersebut.
 
Tedi dari tim V ATR/BPN Kabupaten Bandung juga berkesempatan untuk menjelaskan secara langsung kepada warga Rancaekek Kulon terkait program PTSL. Mereka berharap dengan adanya interaksi langsung ini, program PTSL dapat berjalan lancar dan mencapai tujuan yang diharapkan.Biyaya yang di bebankan sebesar 150 Ribu buat masyarakat yang mengajukan pembuatan Sertifikat tanah melalui program PTSL ini ungkap"Tedi.
 
Kepala Desa Rancaekek Kulon Helmi menyampaikan ke awak media "Dengan adanya acara penyuluhan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih memahami tentang program PTSL dan bagaimana program ini dapat memberikan manfaat bagi mereka. Kesepakatan yang dicapai dalam acara ini diharapkan dapat menjadi langkah awal yang baik untuk kelancaran program PTSL di wilayah Rancaekek Kulon."Tutur Helmi Kepala Desa Rancaekek Kulon.


Jurnalis "(yopi)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama