Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Kanit Samapta Polsek Rancakalong Polres Sumedang Melaksanakan Patroli Dialogis Siang Hari


Mitraaspirasi || Sumedang - Untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban wilayah tetap kondusif, Polsek Rancakalong Polres Sumedang terus mengoptimalkan Patroli Dialogis siang hari di wilayah Hukumnya, Senin 29 Februari 2024.

Patroli Dialogis siang hari tersebut dilakukan oleh Kanit Samapta Aiptu Yanyan Sopian dengan menyusuri pemukiman warga dan tempat berkumpulnya masyarakat serta para pelajar SMK yang sedang praktek kerja di kantor Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang. Kanit Samapta tampak melakukan dialog bersama para pelajar SMK guna menyampaikan imbauan pesan-pesan keamanan dan ketertiban.

Langkah kegiatan merujuk pada petunjuk dan arahan langsung Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono, S.I.K. serta Waka Polres Sumedang KOMPOL Meilawaty, S.H., S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Rancakalong AKP Ahmad Sahidin, S.H. yang menuturkan, bahwa Patroli Dialogis ini sudah menjadi kegiatan rutin anggota Polsek guna mencegah gangguan dan antisipasi tindak kriminalitas di wilayahnya. 

Kapolsek Rancakalong AKP Ahmad Sahidin, S.H. menjelaskan dengan kehadiran pihak kepolisian secara terus-menerus, Kapolsek berharap dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat di Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang. Dengan begitu, maka Patroli Dialogis ini diharapkan mampu mencegah terjadinya tindak kriminalitas maupun gangguan kamtibmas, sehingga aktifitas warga dapat terjamin keamannnya tanpa merasa khawatir.

Sesuai kegiatan, Kanit Samapta Aiptu Yanyan Sopian mengatakan bahwa saat berdialog dengan pelajar SMK, mengedukasi para pelajar tersebut untuk tidak menggunakan knalpot brong, dan melengkapi surat kepemilikan bermotor serta tidak melakukan balapan liar dan tawuran antar pelajar yang akan merugikannya.

Harapannya pelajar SMK tersebut bisa mematuhi imbauan Kamtibmas dari pihak Kepolisian sehingga tercipta situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif diwilayah Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang.


Editor " Nang obet 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama